Jalan-Jalan ke Bandung Naik Kereta Seru Juga Lho!

Sejak tol Cipularang beroperasi, perjalanan Jakarta – Bandung menjadi jauh lebih singkat. Bayangkan saja, kalau biasanya kita membutuhkan waktu 4 jam perjalanan darat melalui Puncak dan Padalarang, melalui tol Cipularang kita hanya butuh waktu 2,5 jam hingga 3 jam (dengan catatan tidak ada macet ya).

kerete api ke bandung


Tidak heran, jasa transportasi kereta api mulai dilupakan sebagian besar pelancong dari Jakarta yang ingin lebih praktis. Tapi, untuk kamu yang mencari petualangan seru dengan bujet minimal, jalan-jalan ke Bandung dengan kereta api bisa menjadi pilihan lho!

Apa yang harus kamu lakukan untuk memulai petualangan ini? Pertama-tama, tentu saja kamu harus membeli tiket kereta api menuju Bandung. Saat ini, satu-satunya pilihan kereta dengan rute Jakarta-Bandung adalah Argo Parahyangan. Kamu bisa memilih kelas eksekutif yang nyaman dengan pendingin udara (Rp90.000/orang) atau kelas bisnis tanpa fasilitas pendingin udara (Rp80.000/orang).

Kamu punya beberapa pilihan untuk membeli tiket kereta api. Pertama, membeli tiket secara online di situs pegipegi. Reservasi melalui situs ini bisa dilakukan 2×24 jam sebelum kereta berangkat. Kamu akan dikirimkan email konfirmasi pembayaran dari pegipegi.com untuk ditukarkan dengan tiket di stasiun.

Atau, kamu bisa membelinya di toko-toko Indomaret yang dekat dengan tempat tinggal atau tempat kerja kamu. Tapi, kamu hanya bisa membeli tiket setidaknya 1×24 jam sebelum jadwal keberangkatan.

Pilihan ketiga, tentu saja, adalah membeli langsung di Stasiun Gambir. Kalau kamu punya waktu luang cukup banyak, kamu bisa memilih opsi ini supaya bisa sekaligus melihat-lihat Stasiun Gambir yang kini sudah jauh lebih nyaman. Selain dilengkapi fasilitas lengkap serta papan petunjuk yang jelas, kamu juga disuguhi berbagai pilihan tempat makan yang tidak kalah dari mall lho.

starbuks coofee di stasiun


Cek jadwal keberangkatan dengan benar supaya kamu tidak ketinggalan kereta. Perjalanan menggunakan kereta api dari Jakarta menuju Bandung membutuhkan waktu sekitar 3 jam. Memang, sedikit lebih lama dibandingkan perjalanan menggunakan mobil kalau tidak macet. Tapi, dijamin kamu tidak akan bosan. Karena sepanjang perjalanan, tepatnya setelah mencapai Purwakarta, kamu akan disuguhi pemandangan indah seperti ini:

pemandangan kereta api bandung jakarta


Perut sudah terasa lapar tapi tidak sempat beli makanan di stasiun? Jangan khawatir, travelers. Staf dari gerbong restorasi akan menghampiri kamu untuk menawarkan berbagai jenis makanan dan minuman pelepas lapar dan dahaga.

Tidak bisa lepas dari gadget? Kini, gerbong eksekutif Argo Parahyangan sudah menyediakan tempat untuk charger gadget kesayangan kamu kok. Jadi kamu tetap bisa berhubungan dengan teman dan keluarga kamu selama perjalanan.

argo parahyangan jakarta bandung


Tiba di Stasiun Bandung, kamu bisa langsung memesan tiket pulang supaya nantinya tidak repot. Kamu cukup mengisi form pemesanan hotel di bagian customer service. Letaknya tepat di seberang loket penjualan tiket, jadi pasti tidak akan terlewatkan oleh kamu. Setelah mengisi data dengan benar, terutama tanggal dan waktu keberangkatan, jangan lupa ambil tiket nomor antrian untuk menunggu giliran membeli tiket.

Setelah tiket ada di tangan, kini kamu bisa bebas mengeksplorasi kota Bandung. Jangan lupa booking hotel lewat Pegipegi ya. Wilujeng sumping!

0 Response to "Jalan-Jalan ke Bandung Naik Kereta Seru Juga Lho!"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.